www.suarakaltim.com – Dalam debat pilpres 2019 putaran ke-2 yang diselenggarakan Minggu (17/02) malam, capres 01 Joko Widodo dalam closing statement-nya menyatakan tidak ada yang ia takuti kecuali Allah. Entah apa maksudnya Joko Widodo mengucapkan kalimat itu. Apakah ada orang yang menakut-nakuti?  Sebelumnya kalimat ini sempat pula diucapkan Jokowi.

Politisi partai Demokrat Cipta Panca Laksana mengomentari pernyataan Jokowi tersebut,

Ketahuan bohong Pak Jae. Sama bu Mega aja takut,” tulis panca di akun Twitter-nya @panca66.

Sontak kicauan politisi Demokrat ini mendapat tanggapan beragam dari netizen.

Takut sama Allah itu penuhi janjinya sebelum lengser dan jujur dalam perkataan gk berani bohong.” Tulis pak Jumadi @pjumadi.

Sebelumnya, Jokowi menegaskan dirinya tidak takut terhadap apa pun selain Allah dalam upayanya mewujudkan kesejahteraan bagi rakyat Indonesia.

“Untuk kepentingan nasional, untuk kepentingan rakyat, untuk kepentingan bangsa, untuk kepentingan negara, tidak ada yang saya takuti selain Allah SWT untuk Indonesia maju, untuk rakyat kita sejahtera,” kata Jokowi.

Jokowi kembali mengungkapkan sejumlah capaian yang berhasil digapai pemerintahannya selama empat tahun terakhir meski dikatakan bahwa mengelola negara sebesar Indonesia bukanlah hal yang mudah.

Cipta Panca Laksana@panca66
 

Nga ada yang saya takuti kecuali Allah SWT. Ketahuan bohong Pak Jae. Sama bu Mega aja takut

789 people are talking about this

“Butuh sebuah ketegasan dan keberanian dalam membuat kebijakan bagi kebaikan negara ini. Mafia migas Petral telah kita bubarkan, blok minyak Rokan dan Mahakam telah kita kelola, Freeport, 51% mayoritas telah kita ambil,” kata Jokowi. era muslim

BACA JUGA  

Di Balik Kebanggaan Jokowi Dengan Unicorn Indonesia, Padahal Dikuasai Invenstor Asing