Berminat Jadi Staff Teknisi? Ini Ada Lowongan Kerja BUMN di Kementerian PPN Bappenas Februari 2021: Semua Jurusan S1

Share
baca dalam 1.0 mintue
 

Suara Kaltim  – Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), membuka lowongan kerja pada Februari 2021.

Kementerian PPN ini membuka formasi kosong untuk diposisikan sebagai staff teknisi.

Selain, bagi mereka yang lulusan S1 apa saja, juga boleh ikut melamar kerja di Bappenas ini.

Pendaftarannya dilakukan secara online, melalui alamat email yang sudah tercantum di akhir artikel.

Ketahuilah deskripsi pekerjaan staff teknisi atau finansial berikut ini:

1. Mendukung koordinasi monitoring dan evaluasi pelaksanaan proyek Infrastruktur di indonesia, khususnya yang menggunakan skema KPBU;

2. Melakukan Review Kajian kelayakan proyek Infrastruktur yang menggunakan skema KPBU;

3. Melakukan penugasan yang diberikan termasuk tugas administratif.

Adapun persyaratan yang harus dipenuhi oleh para pelamar untuk melamar kerja di PPN Bappenas, di bawah ini:

1. Pendidikan minimal S1 (S2 merupakan nilai lebih), diutamakan jurusan Teknik/Manajemen/Ekonomi;

2. Terbuka untuk Fresh Graduate;

3. Mampu melakukan analisa keuangan (financial model) untuk jurusan manajemen/ekonomi;

4. Memiliki pemahaman terkait aspek teknis pembangunan Infrastruktur, misalnya aspek sipil dan lingkungan;

5. Mampu bekerja dalam tekanan dan ritme kerja yang cepat.

Jika berminat, surat lamaran berupa CV dikirimkan ke alamat email indi_handana@sbm-itb.ac.id atau rizkita.putri@sbm-itb.ac.id.

Subject Email : Posisi Yang Dilamar.**

Holis Sindy Sauri/mediapakuan

Sumber: Rekrutmen.net

Foto :Screenshoot/Instagram/@lowongan.bumn

Scroll kembali ke atas