Calon Wakil Wali Kota Tegal Tanty Prasetyoningrum Dikawal 2 Polwan

Share
baca dalam 1.17 mintue
Habib Ali – Tanty Prasetyoningrum saat mendaftar ke KPU Kota Tegal. foto nasdemjateng. co.id

TEGAL, SUARAKALTIM.com – Ada lima pasangan calon (paslon) yang berlaga di Pilkada Kota Tegal. Empat diusung Parpol dan satu paslon melalui jalur perseorangan. Setiap calon wali kota dan wakil wali kota mendapat pengawalan pribadi dari Polres Tegal Kota. Masing-masing didampingi dua personel kepolisian. Pengawalan tersebut dimulai sejak hari ini, Selasa (13/2/2018), hingga pencoblosan dan pemungutan suara.

“Kebijakan ini demi kenyamanan aktivitas dan keleluasaan para calon sehari-hari menjelang pemungutan suara,” terang Kapolres Tegal Kota, AKBP Jon Wesly, dalam rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut paslon.
Satu-satunya  perempuan kandidat dalam pemilihan wali kota-wakil wali kota ini adalah Tanty Prasetyoningrum. Calon wakil wali kota itu akan didampingi dua pengawal perempuan.

Keduanya adalah Polwan Bripda Amanda Mariana W dan Bripda Sella Swastika K.

Adapun calon lain didampingi dua personel pria.

Tak hanya calon, ketua KPU Kota Tegal dan Ketua Panwaslu Kota Tegal juga mendapat fasilitas pengawalan.

Total personel yang mendapat tugas pengawalan sebanyak 24 polisi.

“Semoga Pilkada 2018 ini berjalan aman, lancar, dan tertib,” terang AKBP Jon Wesly.

Tanty Prasetyoningrum merupakan Ketua DPD Partai NasDem Kota Tegal serta pasangannya Habib Ali adalah mantan Wakil Walikota dan Ketua DPC PKB kota Tegal. 

Habib Ali-Tanty diusung oleh PKB dan Nasdem dengan 6 kursi di DPRD Kota Tegal.

Paslon ini dikenal dengan “Hati”, kepanjangan dari Habib Ali dan Tanty. sk-001.

 

 

Ikrar bersama empat pasangan lainnya untuk menciptakan pilkada Tegal yang damai. foto nasdemjateng. co.id

 

 

 

Scroll kembali ke atas