Usai Debat,Jokowi Langsung Ke Makassar Malam Ini

Share
baca dalam 0.55 mintue
 
Jokowi. (Antara)

Rencananya, Jokowi akan menggelar kampanye terbuka di Sulawesi Selatan dan kawasan Indonesia Timur.

 

suarakaltim.com – Calon presiden petahana, Joko Widodo, akan langsung bertolak ke Makassar, Sulawesi Selatan, setelah mengikuti debat keempat Pilpres 2019 di Hotel Shangria La, Sabtu (30/3/2019) malam ini.

“Nanti langsung ke Makassar, sampai Makassar mungkin jam tiga (pagi),” kata Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.

Rencananya, Jokowi akan menggelar kampanye terbuka di Sulawesi Selatan dan kawasan Indonesia Timur.

Sementara itu Jokowi bertolak ke lokasi debat capres putaran keempat yang berlangsung di Hotel Shangri-La Jakarta, sekitar pukul 19.20 WIB dengan menumpang mobil Toyota Alphard.

Jokowi bertolak ke lokasi debat tanpa didampingi calon wakil presiden, KH Ma’ruf Amin. “Lha biasanya biasnaya juga enggak bareng, kalau debat bersama ya baru bareng,” katanya.

Ia menyebutkan dalam debat nanti, selain ditemai Ibu Iriana Joko Widodo, juga akan ditemani menantunya Bobby Nasution.

Dalam kesempatan bertemu dengan media itu, Jokowi membawa pulpen sehingga wartawan menanyakan apakah nanti akan membawa alat tulis itu. “Oh ya, nich ada pulpen,” kata Jokowi.  suara.com

BACA JUGA :

Prabowo Berpeluang “Depak” Jokowi Dari Istana

Prabowo Janji Jika Terpilih akan Hentikan Kelakuan Elit-elit yang Menipu Rakyat

Scroll kembali ke atas