Video Aksi Maling Motor di Kantor Bappeda Indramayu

Share
baca dalam 0.37 mintue

INDRAMAYU, SUARAKALTIM.com – Aksi pencurian sepeda motor yang terparkir di depan kantor Bappeda Indramayu terekam kamera CCTV kemudian viral di media sosial. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu, 5 Mei 2018.

Warganet yang mengunggah video tersebut adalah akun Facebook bernama Febby Eka Buddiyanto, Febby mengunggahnya pada Minggu, 6 Mei 2018.

 

 

“Telah hilang sepeda motor honda vario 125 techno warna hitam bernopol E 5352 PAL pada Sabtu, 5 Mei 2018 pukul 20.00 WIB di halaman kantor BAPPEDA Indramayu. Aksi pelaku terekam kamera CCTV kantor.” tulis Febby pada keterangan video.

Dalam rekaman CCTV tampak pelaku mengenakan helm hitam berjalan kaki memasuki halaman kantor Bappeda Indramayu yang terlihat sepi. Pencuri yang mengenakan kaos putih lengan hitam serta celana pendek warna putih tersebut itu melancarkan aksinya tak kurang dari satu menit.  

sk-004/s.dwiangga perwira/kriminologi.id

Scroll kembali ke atas